Sabtu, 29 November 2014

Belajar Tentang Internet




     INTERNET
A.Pengertian Internet
            (Inter-Network) adalah sebutan untuk sekumpulan jaringan komputer yang menghubungkan situs akademik, pemerintahan, komersial, organisasi, maupun perorangan. Internet menyediakan akses untuk layanan telekomnunikasi dan sumber daya informasi untuk jutaan pemakainya yang tersebar di seluruh dunia.
B.Sejarah Internet
       Cikal bakal jaringan Internet yang kita kenal saat ini pertama kali dikembangkan tahun 1969 oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat dengan nama ARPAnet (US Defense Advanced Research Projects Agency). ARPAnet dibangun dengan sasaran untuk membuat suatu jaringan komputer yang tersebar untuk menghindari pemusatan informasi di satu titik yang dipandang rawan untuk dihancurkan apabila terjadi peperangan. Dengan cara ini diharapkan apabila satu bagian dari jaringan terputus, maka jalur yang melalui jaringan tersebut dapat secara otomatis dipindahkan ke saluran lainnya.
Di awal 1980-an, ARPANET terpecah menjadi dua jaringan, yaitu ARPANET dan Milnet (sebuah jaringan militer), akan tetapi keduanya mempunyai hubungan sehingga komunikasi antar jaringan tetap dapat dilakukan. Pada mulanya jaringan interkoneksi ini disebut DARPA Internet, tapi lama-kelamaan disebut sebagai Internet saja.
Sesudahnya, internet mulai digunakan untuk kepentingan akademis dengan menghubungkan beberapa perguruan tinggi, masing-masing UCLA, University of California at Santa Barbara, University of Utah, dan Stanford Research Institute. Ini disusul dengan dibukanya layanan Usenet dan Bitnet yang memungkinkan internet diakses melalui sarana komputer pribadi (PC).
Berkutnya, protokol standar TCP/IP mulai diperkenalkan pada tahun 1982, disusul dengan penggunaan sistem DNS (Domain Name Service) pada 1984. Di tahun 1986 lahir National Science Foundation Network (NSFNET), yang menghubungkan para periset di seluruh negeri dengan 5 buah pusat super komputer.
Jaringan ini kemudian berkembang untuk menghubungkan berbagai jaringan akademis lainnya yang terdiri atas universitas dan konsorsium-konsorsium riset. NSFNET kemudian mulai menggantikan ARPANET sebagai jaringan riset utama di Amerika hingga pada bulan Maret 1990 ARPANET secara resmi dibubarkan.

Pada saat NSFNET dibangun, berbagai jaringan internasional didirikan dan dihubungkan ke NSFNET. Australia , negara-negara Skandinavia, Inggris, Perancis, jerman, Kanada dan Jepang segera bergabung kedalam jaringan ini.
Pada awalnya, internet hanya menawarkan layanan berbasis teks, meliputi remote access, email/messaging, maupun diskusi melalui newsgroup (Usenet). Layanan berbasis grafis seperti World Wide Web (WWW) saat itu masih belum ada. Yang ada hanyalah layanan yang disebut Gopher yang dalam beberapa hal mirip seperti web yang kita kenal saat ini, kecuali sistem kerjanya yang masih berbasis teks. Kemajuan berarti dicapai pada tahun 1990 ketika World Wide Web mulai dikembangkan oleh CERN (Laboratorium Fisika Partikel di Swiss) berdasarkan proposal yang dibuat oleh Tim Berners-Lee. Namun demikian, WWW browser yang pertama baru lahir dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1992 dengan nama Viola. Viola diluncurkan oleh Pei Wei dan didistribusikan bersama CERN WWW. Tentu saja web browser yang pertama ini masih sangat sederhana, tidak secanggih browser modern yang kita gunakan saat ini.
Terobosan berarti lainnya terjadi pada 1993 ketika InterNIC didirikan untuk menjalankan layanan pendaftaran domain. Bersamaan dengan itu, Gedung Putih (White House) mulai online di Internet dan pemerintah Amerika Serikat meloloskan National Information Infrastructure Act.
Penggunaan internet secara komersial dimulai pada 1994 dipelopori oleh perusahaan Pizza Hut, dan Internet Banking pertama kali diaplikasikan oleh First Virtual. Setahun kemudian, Compuserve , America Online, dan Prodigy mulai memberikan layanan akses ke Internet bagi masyarakat umum. Sementara itu, kita di Indonesia baru bisa menikmati layanan Internet komersial pada
sekitar tahun 1994. Sebelumnya, beberapa perguruan tinggi seperti Universitas Indonesia telah terlebih dahulu tersambung dengan jaringan internet melalui gateway yang menghubungkan universitas dengan network di luar negeri.
C.Perkembangan Internet
          Internet telah membuat revolusi baru dalam dunia komputer dan dunia komunikasi yang tidak pernah diduga sebelumnya. Beberapa Penemuan telegram, telepon, radio, dan komputer merupakan rangkaian kerja ilmiah yang menuntun menuju terciptanya Internet yang lebih terintegrasi dan lebih berkemampuan dari pada alat-alat tersebut. Internet memiliki kemampuan penyiaran ke seluruh dunia, memiliki mekanisme diseminasi informasi, dan sebagai media untuk berkolaborasi dan berinteraksi antara individu dengan komputernya tanpa dibatasi oleh kondisi geografis.
Internet merupakan sebuah contoh paling sukses dari usaha investasi yang tak pernah henti dan komitmen untuk melakukan riset berikut pengembangan infrastruktur teknologi informasi. Dimulai dengan penelitian packet switching (paket pensaklaran), pemerintah, industri dan para civitas academica telah bekerjasama berupaya mengubah dan menciptakan teknologi baru yang menarik ini.
Perkembangan Sejarah intenet dapat dibagi dalam empat aspek yaitu :
1.    Adanya aspek evolusi teknologi yang dimulai dari riset packet switching (paket pensaklaran) ARPANET (berikut teknologi perlengkapannya) yang pada saat itu dilakukan riset lanjutan untuk mengembangkan wawasan terhadap infrastruktur komunikasi data yang meliputi beberapa dimensi seperti skala,performannce/kehandalan, dan kefungsian tingkat tinggi.
2.  Adanya aspek pelaksanaan dan pengelolaan sebuah infrastruktur yang global dan kompleks.
3.  Adanya aspek sosial yang dihasilkan dalam sebuah komunitas masyarakat besar yang terdiri dari para Internauts yang bekerjasama membuat dan mengembangkan terus teknologi ini.
4.  Adanya aspek komersial yang dihasilkan dalam sebuah perubahan ekstrim namun efektif dari sebuah penelitian yang mengakibatkan terbentuknya sebuah infrastruktur informasi yang besar dan berguna. Internet sekarang sudah merupakan sebuah infrastruktur informasi global (widespread information infrastructure), yang awalnya disebut “the National (atau Global atau Galactic) Information Infrastructure” di Amerika Serikat. Sejarahnya sangat kompleks dan mencakup banyak aspek seperti teknologi, organisasi, dan komunitas. Dan pengaruhnya tidak hanya terhadap bidang teknik komunikasi komputer saja tetapi juga berpengaruh kepada masalah sosial seperti yang sekarang kita lakukan yaitu kita banyak mempergunakan alat-alat bantu on line untuk mencapai
sebuah bisnis elektronik (electronic commerce), pemilikan informasi dan berinteraksi dengan masyarakat.

D. Jenis Jaringan Komputer


Diagram Jaringan LAN
1.                     Local Area Network biasa disingkat LAN adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau biasa disebut Wi-fi) juga sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot.
Pada sebuah LAN, setiap node atau komputer mempunyai daya komputasi sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal. Setiap komputer juga dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan hak akses yang telah diatur. Sumber daya tersebut dapat berupa data atau perangkat seperti printer. Pada LAN, seorang pengguna juga dapat berkomunikasi dengan pengguna yang lain dengan menggunakan aplikasi yang sesuai.

LAN mempunyai karakteristik sebagai berikut :
·         Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
·         Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
·         Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi
·         Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan tersebut.

2.   WAN adalah singkatan dari istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris: Wide Area Network merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.

WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain.

3.   Metropolitan area network atau disingkat dengan MAN.
Suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya.


E. Istilah Penting Dalam Internet

          Banyak sekali istilah istilah yang ada dalam internet. Bagi mereka yang mengenal internet pasti belum pahan tentang istilah dalam komuter. Beberapa istilah dalam internet.

Ø  Email               
Surat menyurat melalui internet, pengguna dapat saling bertukar berita, berita tersebut dikumpulkan dalam satu file untuk pengamatan berupa mailbox.
Ø  Email Address                                                                                                                                          Alamat yang dipakai pada proses pengiriman e-mail ke tujuannya, alamat tersebut berdasarkan DNS.
Ø  Access                                                                                                                         Kegiatan mengambil atau menyimpan data atau ke memori atau ke disk drive.
Ø  Attachment                                                                                                                          Fasilitas pada sebuah program email baik program komputer maupun webmail yang dapat digunakan untuk mengirim file atau gambar yang diikut sertakan pada sebuah email yang akan dikirim.
Ø  Attach                                                                                                                                     Perintah untuk melacak dan memasukkan dokumen web sekalipun kita menggulung scroolbar sampai ke akhir dokumen.
Ø  Banner                                                                                                                                   Bagian yang tidak bergerak pada layer sekalipun kita mengulung dokumen.
Ø  Blog                                                                                                                                                                                                                              Blog atau weblog adalah tren gaya hidup digital yang kian berkembang, hari demi hari. Di Internet, blog disediakan gratis untuk siapa saja. Termasuk desain, hosting hingga berbagai fungsi tambahan yang mempermanis tampilan blog. Gratis dan mudah diaplikasikan.
Ø  Body                                                                                                                                          Suatu Tag HTML yang digunkan untuk membuka dan menutup semua isian (text,grafik,dan lain lain) dalam dokumen HTML.
Ø   Browse                                                                                                                             Perintah dalam lingkungan windows untuk menampilkan isi disk.
Ø  Browser                                                                                                                                     Program aplikasi yang digunakan untuk browsing.
Ø   Browsing                                                                                                                                                 Aktivitas penjelajahan beberapa situs di intenet.
Ø   Chatt                                                                                                                                                                        Layanan percakapan online berbasis text yang biasa digunakan pengguna internet untuk berbicara dengan pengguna lain.
Ø  Counter                                                                                                                                 Sebuah script (program) yang menghitung jumlah pengunjung website secara otomatis.
Ø  Cyberscape                                                                                                                                                         Istilah yang berhubungan dengan kumpulan komputer yang data elektroniknya dapat diakses, jika komputer berhubungan dengan internet atau jaringan besar lainnya.
Ø   Dia                                                                                                                                             Proses terhubungnya komputer ke suatu stasiun atau sebuah alamat internet melalui saluran komunikasi.   
Ø   Dial-up                                                                                                                                           Jenis komunikasi yang menggunakan modem dan saluran telepon untuk bias berhubungan atara komputer yang satu dengan komputer lain atau bisa diartikan provider internet memanfaatkan saluran telepon sebagai saluran utamanya.
Ø   Dial-up Line                                                                                                                                      Jalur komunikasi yang digunakan pada proses dial up terutama jaringan umum atau jaringan telepon biasa.
Ø  Disconnect                                                                                                                                    Istilah untuk menyatakan pemutusan hubungan dengan saluran komunikasi atau keadaan tidak terhuubung dengan jaringan manapun.
Ø   Download                                                                                                                       Mengambil file dari satu komputer ke komputer lain.
Ø  Error message                                                                                                                              Pesan yang muncul ketika ditemukan kesalahan pada saat menjalankan suatu program
Ø  Eudora                                                                                                                                    Program aplikasi layanan e-mail di internet
Ø  Failure                                                                                                                              Pernyataan yang menunjukan bahwa alat terkait tidak berjalan semestinya
Ø  Flame                                                                                                                                            Pesan dalam e-mail yang berisi kritikan atau pendapat biasanya dikirim pengguna internet ke seorang atau sebuah newsgroup sebagai sel ekspresi kesalahan karena adanya pelanggaran di internet.
Ø  Freeware                                                                                                                        software yang didistribuskan gratis kepada pemakai.
Ø  Front Page/Namo WebEditor/Macromedia Dreamweaver                                                            Software pengembangan web (program pembantu untuk membuat dokumen html).
Ø  Gif                                                                                                                                                   Format file untuk menyimpanan data berupa gambar.
Ø  Google                                                                                                                                      Nama search engine di internet.
Ø  Guest Book
Fasilitas interaktif dalam sebuah hal web yang mengizinkan pengunjung untuk menulis pesan.
Ø  Hacker
Istilah untuk menyebut orang yang merusak system orang lain untuk sekedar iseng tanpa memperoleh apapun dari tindakannya tersebut.
Ø  Homepage
Halaman pertama dari suatu website
Ø  Html
Singkatan dari Hypertext Markup Language. Format dokumen yang digunakan dalam www (world wide wibe)
Ø  Http
Bagian dari suatu url yang mengidentifikasikan lakasi sebagai satu yang digunakan oleh html.
Ø  Hyperlink
Link atau sambungan ke sumber lain(bisa berupa file atau halaman yang berbeda).
Ø  Internet
Sebuah jaringan seluas dunia dengan lebih dari 100 juta pengguna
Ø  Internet Provider
Suatu sistem yang menyediakan layanan hubungan ke internet, seperti telkomnet, meganet, radnet, globalnet.
Ø  Intranet
Sumber daya informasi yang digunakan untuk kepentingan internal dari suatu instansi, atau perusahaan dengan menggunakan jaringan komputer yang ada.
Ø  IP
Ip adalah internet protocol suatu bentuk dari pengisian dan pengamatan paketpaket informasi yang dikirim dalam internet.
Ø  Ip Address
Sebuah pengindentifikasikan untuk sebuah computer atau perangkat pada jaringan TCP/IP. Atau dapat diartikan sebagai alamat numeric dari sebuah computer di internet, ip address sama fungsinya dengan nomor telepon kita di rumah.
Ø  Internet Explorer
Suatu browser web gratis terkenal yang diproduksi oleh Microsoft
Ø  Irc
Irc (internet relay chat) sebuah layanan yang dapat berkomunikasi antara orang yang satu dengan yang lain.
Ø  ISP                                                                                                                                              Isp (internet sevice provider) adalah perusahaan yang menawarkan dan menyediakan layanan jasa akses internet ke kalangan umum dengan mengenakan biaya. Contoh dari isp adalah telkomnet, indosat, centrin, cbn, wasantara.
Ø  Link
Sambungan atau koneksi dari sebuah sumber ke sumber yang lain misalnya dalam system networking atau internet.
Ø  LAN
Lan (local area networking) adalah sebuah jaringan yang berdiri sendiri biasanya pada sebuah kantor atau perusahaan.
Ø  Log In
Proses masuk kedalam sebuah layanan online yang berisi nama dan password.
Ø  Log out
Keluar atau menutup sama artinya dengan sign out.
Ø  Mailing List
Sebuah forum diskusi di internet dengan menggunakan e-mail satu pesan dari seseorang anggota akan diterima oleh semua anggota.
Ø  Member
Anggota member id merupakan identitas anggota,member name,nama anggota.
Ø  Netscape
Browser graphical komersial terkenal
Ø  Network
Sekelompok komputer yang terhubung yang biasa saling berbagi sumber daya, seperti printer,atau modem,dan data.
Ø  Newslatter
Lembar warta semacam bulletin di internet, atau dapat diartikan sebagai lembar warta yang disebarluaskan melalui e-mail dengan tata letak menyerupai halaman web.
Ø  Page Wizard
Langkah-langkah yang diberikan secara berurutan untuk membimbing dalam pembuatan sebuah halaman web.
Ø  Provider
Perusahaan yang biasa melayani pembuatan website mengatur penempatan di dunia cyber termasuk juga maintenance dan penyedia akses internet juga membantu dari segi promosi agar website tersebut banyak dikunjungi para pengguna internet.
Ø  Search Engine
Sebuah fasilitas web yang bias mencari link dari situs lain.
Ø  Send mail
Untuk menerima e-mail dari luar maupun dari system setempat dan mengirimkannya ke tujuan.
Ø  Server
Sebuah computer di internet atau jaringan yang menyimpan file dan membuat file tersebut tersedia untuk diambil jika diperlukan.
Ø  Sign In
Mendaftarkan diri menjadi member.
Ø  Situs
Sebuah computer yang terhubung oleh internet dan menyajikan informasi atau layanan seperti newsgroup,e-mail, atau halaman web.
Ø  Spam
Pesan tidak diinginkan yang masuk melalui e-mail bias berupa pesan yang tak berarti.
Ø  Submit
Mengirim form yang telah terisi ke dalam server web.
Ø  Teleconfrencing
Konfrensi jarak jauh atau komunikasi interaktif antara tiga orang atau lebih yang terpisah jauh secara geografis.
Ø  Url
Uniform resource locator sebuah alamat yang menunjukan rute ke file pada web atau pada fasilitas internet yang lain,url biasanya diketikkan pada browser untuk mengakses suatu situs web.
Ø  Website
Suatu koleksi dokumen html baik pribadi atau perusahaan dalam server web,biasanya sebuah server web berisi lebih dari satu situs.
Ø  WWW
World wide wibe servis internet yang dapat terkoneksi dengan dokumen multimedia bersama hyper text.

Sumber:

http://nikenlarasati9428.blogspot.com/p/jaringan-internet.html